Artikel Bergaya Drop Cap

Monday, April 13, 2009

Gaya Drop Cap pada artikel sering kita jumpai pada majalah, tabloid, dan atau bacaan offline lainnya. Sebagai contoh artikel ini ukuran hurup "G"-nya dibuat lebih besar, sedang ukuran hurup berikutnya standar. Drop Cap dapat dengan mudah diterapkan pada dokumen-dokumen yang dibuat dengan software pengolah kata (AbiWord, OpenOffice, dll), lalu bagaimana kita menerapkannya pada artikel di blog? Sangatlah sederhana kode yang digunakan untuk membuat tulisan bergaya DropCap (tapi bukan berarti mudah lho bagi newbie).
Ikuti langkah dibawah ini untuk membuat artikel bergaya Drop Cap!
Langkah 1
Login ke Blogger
Langkah 2
Masuk ke bagian "Tata Letak" dan "Edit HTML"
Langkah 3
Cari kode dibawah ini :
.post img {
Masukan kode warna biru seperti dibawah ini :
.post img {
margin: 0px;
...
...
.post dc { float:left; color: #000; font-size:60px; line-height:50px; padding-top:1px; padding-right:5px; }
...
...
Langkah 4
Simpan Template
Langkah 5
Belum selesai sampai Langkah 4, setiap kita membuat artikel maka mode yang digunakan adalah mode "Edit HTML" untuk menyisipkan kode Drop Cap seperti contoh dibawah ini (klik gambar untuk melihat lebih jelas):
<dc>G</dc>aya Drop Cap pada artikel sering kita jumpai pada majalah, tabloid, dan atau bacaan offline lainnya.
Keterangan :
  • Bagi para pengguna WLW (Windows Live Writter) teknik ini tidak perlu diterapkan, karena WLW secara terintegrasi memiliki fitur Drop Cap.
  • Kode pada langkah 3, parameter bisa diubah sesuai keinginan.
Share this article :
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Tutorial Blogger - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Inspired by Sportapolis Shape5.com
Proudly powered by Blogger